Translate

Apa itu Teorema Coase



 

  Untuk mengatasi eksternalitas dikenal Teorema Coase. Jelaskan teorema ini dengan  penyebab  gagalnya solusi swasta.

Jawab :
Teorema coase adalah suatu pendapat yang meyatakan jika pihak-pihak swasta dapat melakukan tawar-menawar mengenai alokasi sumber-sumber daya tanpa harus mengeluarkan biaya, mereka dapat menyelesaikan masalah eksternalitas mereka sendirinya.  Dalam teorema coase agen-agen ekonomi dapat mengatasi masalah eksternalitas tanpa adanya intervensi dari pemerintah. Teorema coase menyatakan jika pasar diperbolehkan berfungsi secara bebas maka aloksi sumber daya yang efisien akan tercapai.

Teorema coase juga menyatakan solusi swasta dapat efektif  jika syarat-syarat dapat terpenuhi.  Syarat tersebut adalah pihak yang berkepentingan melakukan negosiasi mengenai langkah-langkah penanggulangan masalah eksternalitas tanpa menimbulkan biaya khusus yang memberatkan alokasi sumber daya yang telah ada.  Teorema coase menjelaskan apabila syarat tersebut terpenuhi maka pihak swasta akan mampu mengatasi masalah eksternalitas dan efisiensi alokasi sumber daya akan meningkat.
loading...

Solusi swasta terkadang tidak mampu menyelesaikan masalah akibat eksternalitas karena adanya biaya transaksi. Dalam hal ini logika Teorema Coase cukup meyakinkan namun tidak selamanyas esuai dengan realita kehidupan yang ada. Kenyataan yang ada dapat diketahui bahwa pelaku ekonomi baik swasta atau pribadi seringkali gagal mendapat pemecahan masalah yang efisien dari berbagai masalah ekstrenalitas yang ada.  Teorema coase hanya berlaku pada pihak yang berkepentingan tidak dihadapkan dengan kendala untuk mencapai dan, melaksanakan kesepakatan. Hal ini terjadi jika peluang kesepakatan memang selalu terbuka, namun tidak selalu bisa diwujudkan.

0 Komentar untuk " Apa itu Teorema Coase"

Back To Top